Random News

Multimeter

Pengertian Multimeter, Seperti yang sudah anda ketahui adalah sebagai alat bantu yang digunakan untuk mengukur arus listrik, tegangan listrik, dan resistansi atau ketahanan suatu benda yang biasa disebut avometer. Yang memiliki berbagai kegunaan atau fungsi dalam mengukur tegangan atau arus listrik pada suatu benda dan mengatur tegangannya. Pada setiap multimeter yang kita miliki keseluruhannya memiliki bagian-bagian yang kompleks dan memiliki berbagai macam fungsi atau kegunaan masing-masing dalam suatu multimeter. Multimeter sendiri memiliki 2 jenis yaitu multimeter analog dan multimeter digital, yang memiliki fungsi yang sama tetapi memiliki tingkat kesulitan yang berbeda dalam menggunakannya, tetapi dalam kehidupan sehari-hari multimeter analog lah yang paling banyak dipakai oleh orang pada umumnya.
Gambar Pengertian Multimeter
  1. VA Terminal atau lubang kutub plus (+) yang memiliki fungsi sebagai tempat untuk masuknya test lead yang berarus plus (+) dan biasanya memiliki warna merah.
  1. Common Terminal atau lubang kutub negatif (-) yang memiliki fungsi sebagai tempat untuk masuknya test lead yang berarus negatif (-) dan biasanya memiliki warna hitam
  1. Knife Edge Pointer atau biasa disebut sebagai jarum penunjuk meter, yang memiliki fungsi sebagai penunjuk suatu besaran yang ingin diukur
  1. Meter Cover atau bisa disebut dengan kotak meter ini memiliki fungsi sebagai tempat yang sengaja dibuat untuk menyimpan komponen-komponen multimeter
  1. Scale atau skala yang memiliki fungsi sebagai alat pembaca skala meter
  1. Polarity Selector Switch atau saklar pemilih polaritas dengan komponen ini kita dapat memilih polaritas yang diinginkan baik AC mupun DC
  1. Zero Adjust Screw atau sekrup penunjuk kedudukan pada jarum penunjuk yang memiliki fungsi untuk mengatur dan menentukan kedudukan jarum penunjuk yang bisa kita atur dengan menggunakan obeng pipih sebagai alat bantu untuk mengubahnya
  1. Range Selector Switch atau biasa disebut sebagai saklar pemilih, saklar ini berfungsi sebagai komponen untuk memilih dan mengukur batasan atau posisi pengukuran arus
  1. Zero Ohm Adjust Knob atau tombol pengatur jarum pada kedudukan nol atau zero, merupakan komponen yang ada di multimeter yang memiliki kegunaan sebagai komponen yang dapat mengatur jarum pada multimeter agar kembali pada posisi nol.


Pada multimeter analog memiliki berbagai bagian yang memiliki banyak fungsi untuk masing-masing bagiannya, berikut ini adalah pengertian multimeter analog yang dilihat dari funsi bagian-bagian yang terdapat pada multimeter analog ini contohnya:
Oleh karena itulah mengapa multimeter analog merupakan jenis alat multimeter yang paling banyak digunakan oleh orang pada umumnya pada kehidupan sehari-hari, selain mudah digunakan tetapi juga sangat simpel cara menggunakannya dibandingkan dengan multimeter digital. cukup disini saja mudahan artikel tentang multimeter kali ini bisa membantu anda.
.... salam sukses ....
Share on Google Plus

About Unknown

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 opmerkings: